Unik Asik_Sebuah lukisan karya seniman Prancis, Cezanne, yang dicuri tahun 2008 lalu berhasil ditemukan di Serbia.
Pihak berwenang tidak menyebutkan judul lukisan tersebut namun media setempat melaporkan sebagai Anak Laki-laki dengan Rompi Merah, yang dicuri dari
Polisi mengatakan tiga orang sudah
ditangkap dalam kaitan dengan pencurian lukisan itu dan para ahli seni
didatangkan untuk memastikan keaslian lukisan.
Operasi di kota Beograd dan Cacak dilakukan dengan koordinasi bersama polisi di beberapa negara Eropa lainnya.
Lukisan yang menggambarkan seorang anak
Laki-laki dengan rompi merah itu dibuat pada tahun 1888 dan nilainya
diperkirakan mencapai US$109 juta atau sekitar Rp1 triliun lebih.
Para saksi mata mengatakan pencurinya mengenakan topeng dan menggunakan bahasa Jerman dengan aksen Slavia yang kental.
Lukisan karya Claude Monet
Lukisan karya Vincent van Gogh
Karya Cezanne tersebut dicuri bersama tiga karya
seniman kelas dunia lainnya, yaitu Claude Monet, Vincent van Gogh, dan
Edgar Degas.
Lukisan Monet dan Van Gogh berhasil ditemukan
tak lama setelah pencurian dalam kondisi yang baik di sebuah mobil yang
diparkir di luar rumah sakit jiwa di Zurich.
Lukisan Dega yang berjudul Ludovic Lepic
dan Putrinya
Namun lukisan Dega yang berjudul Ludovic Lepic
dan Putrinya -dengan nilai diperkirakan mencapai US$ 11 juta- masih
belum ditemukan.
Museum Emil Buehrle di Zurich, Swiss
Para ahli seni memperkirakan pencurinya
sepertinya sekedar memanfaatkan sistem pengamanan yang tidak terlalu
ketat di museum Zurich dan tidak memahami nilai dari lukisan yang mereka
curi serta masalah untuk menjualnya kembali karena keempat lukisan amat
terkenal di dunia seni.
Kelompok pencuri hanya mengambil empat lukisan pertama yang bisa mereka ambil.
Lukisan berjudul Potret Diri dengan
Palet
Walaupun mereka mengambil lukisan yang termahal
namun meninggalkan karya Cezanne lainnya -berjudul Potret Diri dengan
Palet- yang diasuransi dengan nilai US$98 juta.(bbc)
Comments
Post a Comment